TINGKATKAN PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN KADER DENGAN WORKSHOP KADER POSYANDU
Dalam memberikan layanan kesehatan dasar untuk mendukung transformasi pelayanan kesehatan di posyandu, ada 25 kompetensi dasar kader yang harus terpenuhi agar dapat mendukung pelaksanaan integrasi layanan primer demi meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Indonesia. Kompetensi yang terbagi sesuai dengan siklus hidup, yaitu: ibu hamil, nifas, dan menyusui; bayi dan balita; usia sekolah dan remaja; usia produktif dan lanjut usia, serta kompetensi pengelolaan posyandu. Untuk itu diperlukan Peningkatan Kapasitas Kader dan Pengelola Posyandu dalam menerapkan pelayanan Integrasi Layanan Kesehatan Primer (ILP) di Kabupaten Bondowoso .
Senin ,21 Oktober 2024 UPTD Puskesmas Binakal mengundang kader posyandu yang ada diwilayah kerja Puskesmas Binakal untuk mengikuti workshop tersebut,kegiatan tersebut bertujuan agar kader bisa melakukan diantaranya:
- Melakukan pendataan atau pemetaan balita di wilayahnya
- Menggerakkan dan memotivasi keluarga yang punya balita untuk datang dan mendapatkan pelayanan Posyandu
- Menjelaskan paket layanan posyandu untuk seluruh siklus hidup
- Melakukan pencatatan dan pelaporan
- Melakukan kunjungan rumah
- Melakukan komunikasi efektif
- Menjelaskan Penggunaan Buku KIA bagian balita
- Melakukan penyuluhan ASI Eksklusif, MP ASI Kaya Protein Hewani sesuai umur